Prodi PAI UII Melaksanakan FGD Metodologi Penelitian Kuantitatif

 

Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indonesia (PAI FIAI UII) kembali melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) bersama jajaran dewan dosen Prodi PAI UII (Senin, 06 Februari 2023).

Dalam kegiatan tersebut Bapak Drs. Nanang Nuryanta, S.Ag., M.Pd berkersempatan menjadi narasumber yang membersamai jajaran dewan Dosen Prodi PAI. Kegiatan FGD yang dilaksanakan mengangkat Materi mengenai Perkembangan Bidang Metodelogi Penelitian Kuantitatif.

Output dalam kegiatan ini adalah memperkuat penguasaan metodelogi penelitian dosen dalam konteks pembimbingan tugas akhir sekaligus menyamakan persepsi interpretasi penerapan ketentuan praksis pada penelitian kuantitatif. (Dn/Muf)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *