Purna Tugas Pustakawan FIAI UII
Pustakawan Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) UII yang usianya mencapai enam puluh tahun, Darudi, kini telah memasuki masa purna tugas. Ia menuturkan perjalanan hidupnya dengan mulai bekerja apa adanya hingga pada suatu saat, tepatnya tahun 1976 silam, ia dapat menjadi bagian dari UII dengan menjadi seorang tenaga pembantu perpustakaan. Pria kelahiran Demakan, Yogyakarta 6 April 1952 ini, merupakan lulusan Diploma jurusan manajemen Akademi Manajemen Perusahaan (AMP) Yogyakarta tahun 1982.
Dulunya Darudi bercita-citakan menjadi seorang akuntan profesional yang dapat bekerja di perusahan-perusahaan besar. Meskipun tidak tercapai, namun ia bersyukur bisa bekerja sebagai pustakawan UII bahkan karirnya meningkat menjadi Kepala Divisi Perpustakaan FIAI sejak tahun 2003 lalu. Menurut Suami dari Suprirosani ini, UII memiliki sistem kerja yang unik yakni sesama karyawan tidak kelihatan seperti orang lain melainkan seperti teman bahkan saudara karena saling membantu dan menjadi banyak membaca buku apa saja yang ada di perpustakaan. “UII saat ini lebih baik daripada jaman dulu karena saat ini perekrutan karyawan dilakukan secara professional dengan memperhatikan antara kebutuhan dan kemampuan”, katanya.
Mengenai keberadaan perpustakaan terpadu, bapak dua anak dan dua cucu ini menilai sebagai suatu kemajuan bagi UII untuk menyatukan berbagai macam ragam buku berbeda berasal dari masing-masing fakultas sesuai dengan rumpun keilmuan sehingga memudahkan mahasiswa dalam mencari berbagai bahan bacaan atau refensi yang berguna. Selain itu, ia menilai perpustakaan terpadu juga memiliki sisi negatif bagi fakultas ketika sedang proses visitasi tim asesor BAN PT untuk kepentingan akreditasi.
Lebih lanjut ia berharap pustakawan UII saat ini harus segera dibekali dengan kemampuan bahasa asing dan teknologi informasi sesuai dengan keinginan UII untuk menjadi universitas terkemuka di dunia. “Untuk menuju World Class University, UII juga harus membekali pustakawannya dengan bahasa asing seperti Arab dan Inggris dan kemahiran IT agar mudah berkomunikasi apabila ada mahasiswa asing kuliah di UII”, ujar Darudi. Pelepasan purna tugas Darudi sendiri dilakukan dalam acara yang santai bersama beberapa karyawan dan dosen FIAI di rumah makan Yu Yem Pantai Jatimalang Purworejo, Kamis (5/4). Selamat jalan dan mudah-mudah tali silaturahim akan terus terjalin.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!