Sekolah Jurnalistik Tingkat Dasar

Pengurus baru Lembaga Pers Mahasisa Pilar Demokrasi (LPM PD) FIAI UII kembali mengadakan Sekolah Jurnalistik Tingkat Dasar (SJTD) selama dua hari, (27-28/3) di Wisma Madona Kaliurang.  Kegiatan ini merupakan salah satu agenda rutin setiap pengurus baru yang sebelumnya bernama Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD). Menurut Ketua LPM PD, Asep Supriyadi, jumlah peserta yang terdaftar mencapai 19 orang namun karena mereka juga memiliki kegiatan lain terpaksa mengundurkan diri sehingga tidak semua peserta hadir. Hal ini disayangkannya mengingat SJTD merupakan agenda berkesinambungan yang diadakan setiap kepengurusan untuk mendapatkan kader-kader baru.

Lebih lanjut, Ketua LPM PD mengatakan tujuan yang ingin dicapai dalam SJTD kali ini adalah memberi pemahaman mengenai dasar-dasar teori dan praktek dalam jurnalisme sekaligus menambah wacana tentang pers mahasiswa, SJTD juga dimaksudkan untuk menumbuhkan etos dan budaya tulis-menulis mahasiswa, mengembangkan minat positif mahasiswa terutama di bidang ke-jurnalistik-an, dan membina jalinan silaturahmi dan jaringan kerja sama dengan Lembaga Pers Mahasiswa di tingkat regional Yogyakarta.

Dengan mengambil tema “Mengembangkan Karakter Lembaga Pers Mahasiswa yang Profesional”, diharapkan pers mahasiswa benar-benar bisa menelurkan kader-kader insan pers yang profesional dalam menjalankan tugasnya sesuai dengan karakter pers mahasiswa dengan memberikan informasi yang benar, akurat dan nyata bedasarkan fakta di lapangan tanpa tendensi kepada siapapun dan tentunya obyektif.

Untuk meningkatkan kualitas para peserta sekaligus anggota LPM PD, panitia langsung mendatangkan pemateri dari berbagai praktisi pers nasional seperti materi tentang kode etik jurnalistik yang disampaikan oleh Budi M dari Tempo. Antusiasme ditunjukkan peserta terhadap materi ini karena mengandung nilai-nilai yang harus ada dalam sebuah karya pers apapun bentuknya sehingga informasi yang disampaikan kepada pemabaca tidak asal dan sesuai dengan kode etik yang dijunjung dalam dunia jurnalistik. Begitu juga dengan Diyah dari Tempo yang menyampaikan materi tentang Teknik Kepenulisan Reportase dan wawancara. Selain Tempo, panitia juga menghadirkan pemateri handal lainnya seperti dari SKHKedaulatan Rakyat (KR) dan UII News.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *