Tag Archive for: Yogyakarta

Lembaga Dakwah Jama’ah Al-Faraby (JAF), Fakultas Ilmu Agama Islam, Universitas Islam Indonesia melalui bidang Syi’ar hendak menghelat hajatan akbar bernama Jambore Anak Muslim (JAM) yang ketiga kalinya. Acara JAM merupakan salah satu agenda rutin tahunan Jama’ah Al-Faraby dimana JAM kali ini akan diselenggarakan pada hari Ahad, 17 Februari 2013 bertempat di gedung Wahid Hasyim, komplek Fakultas Ilmu Agama Islam, kampus terpadu Universitas Islam Indonesia, Jalan Kaliurang Km.14,5, Besi, Sleman, Yogyakarta.

Read more

 

Program Studi HukumIslam Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indonesia (FIAI UII) berhasil meraih hibah dalam Program Hibah Kompetisi Program Studi (PHKPS) tipe unggulan di lingkungan UII yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Akademik (BPA) UII. Hal itu termaktub dalam surat bernomor 3595/Ka.BPA/10/XII/2012 tentang Pengumuman Hasil Seleksi Proposal PHK-PS 2013.

Muhammad Roy Purwanto,  M. Ag, koordinator program mengatakan usulan program Inisiasi Pembentukan International Acrediting Body Bagi Program Studi Hukum Islam (PSHI) melalui Islamic, Educational, Scientific And Cultural Organization (ISESCO) adalah sangat tepat untuk mendukung UII menuju World Class University (WCU).

Faktor pendukung internal PSHI, kata Roy telah dimiliki antara lain PSHI terakreditasi A oleh BAN PT, memiliki jumlah dosen dan tenaga kependidikan dengan rasio yang cukup baik di mana sebanyak 3 orang dari 13 dosen  pernah mengenyam studi lanjut di luar negeri yang akan memberi kontribusi penting terhadap internasionalisasi dan adanya Arabic and English  Corner, sebagai media pengasah keterampilan dalam penggunaan bahasa Asing mahasiswa. “Tidak hanya itu, secara eksternal program tersebut juga diperkuat karena PSHI sudah menjalin kerjasama dengan Universitas Ummul Qura University dan adanya peluang hibah untuk program internasionalisasi PSHI” ungkap sekretaris prodi Syariah ini.

Lebih lanjut ia mengatakan program tersebut akan mengerucut pada tingkat perintisan pembukaan kelas Internasional dan peningkatan sumber daya manusia PSHI serta pengembangan student exchange dan lecturer exchange.

Tidakhanya FIAI, tujuh prodi lainnya di UII juga memenangkan hibah tersebut, yaitu Prodi Arsitektur FTSP, Prodi TeknikSipil FTSP, Prodi Ilmu Kimia MIPA, Prodi TeknikElektro FTI, Prodi TeknikMesin FTI dan Prodi Psikologi FPSB.

Sebagaimana diketahui, PHK-PS merupakan hibah yang diberikan oleh UII kepada Program Studi di lingkungan UII untuk meningkatkan kualitas pengelolaan program studi dalam upaya mencapai status akreditasi baik dalam lingkup nasional maupun internasional yang sudah diberikan sejak tahun 2011. Hibah itu terdiri dari  atas dua tipe yaitu tipe Pengembangan Prodi (PP) yang bertujuan membantu prodi mencapai akreditasi A dan Tipe Unggulan Prodi (UP) yang bertujuan membantu prodi mencapai International Acreditation Untuk anggaran tahun 2013.

 

Saat ini umat Islam sudah bersatu dengan mata uang emas dinar dan dirham yang mulai berlaku pada tahun ini. Bahkan penerapan dinar dan dirham bertujuan untuk menegakan syariat Islam dan menegakan yang halal serta meninggalkan yang haram. Demikian dikatakan Ir. Zaim Zaidi, MPA, Direktur Wakala Induk Nusantar (WIN) dalam seminar regional bertema dinar dan dirham yang diselenggarakan oleh Lembaga Eksekutif Mahasiswa (LEM) Fakultas Ilmu Agama Islam UII, Kamis (10/1/2013) di Auditorium Kahar Mudzakir UII.

Read more

Program Studi Hukum Islam Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indonesia (FIAI UII) mengadakan Studium Generale dengan temaProspek Lulusan Mahasiswa Syariah di Lingkungan Kerja, Rabu (5/12/2012) di Hall Barat FIAI UII. Dalam kesempatan itu, hadir Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Drs. H. Maskul Haji, M.Pd.I, dan  Ichwan, S.Ag.,MSI, Alumni Syariah FIAI UII.

Read more

Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Lafran Pane Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) Universitas Islam Indonesia (UII) mengadakan aksi sosial donor darah selama tiga hari yaitu dari tanggal 8 sampai 11 Oktober 2012 di Hall Barat FIAI. Ketua HMI, Hafidz Rusli, mengatakan kegiatan tersebut terselenggara berkat kerjasama antara HMI Komisariat Lafran Pane dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Yogyakarta.

Read more

24 mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) Universitas Islam Indonesia (UII) mulai diterjunkan ke beberapa sekolah di Yogyakarta untuk melaksanakan Praktik Pengalaman Lapanan II (PPL II) pada Sabtu, (6/10/2012). Hernani, Arif Wibowo, Rochimah Mustikaningrum, Harry Sulistiantoro, Herlina Munawaroh, Dody Are Sandy, Amir Hamzah, Siti Nurusholihah, Ahmad Zaini Aziz dan Yogi Hendrayani diterjunkan di Madrasah Aliyah Negeri III Yogyakarta dan diterima langsung oleh Kepala Sekolah, Drs. Suharto, M.Pd.I.

Read more

Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) Universitas Islam Indonesia (UII) mengikuti pelatihan Education Management Information System (EMIS) yang diselenggarakan Koordinator Perguruan Tinggi Agama Islam Swasta (Kopertais) Wilayah III Daerah Istimewa Yogyakarta. Kegiatan ini berlangsung Sabtu (15/09/2012) di Gedung Pusat Administrasi Umum (PAU) Universitas Islam Negeri  (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta. Sekretaris Kopertais Wilayah III, Dr. Casmini, S.Ag., M.Si., berkesempatan membuka kegiatan yang diperuntukkan bagi PTAI maupun Fakultas Agama Islam di berbagai PTS di Yogyakarta ini.

Read more

Yusuf berkata: “Wahai Tuhanku, penjara lebih aku sukai daripada memenuhi ajakan mereka kepadaku dan jika tidak Engkau hindarkan dari padaku tipu daya mereka, tentu aku akan cenderung untuk (memenuhi keinginan mereka) dan tentulah aku termasuk orang-orang yang bodoh.” (QS Yusuf [12]: 33)

Prolog

Pemuda adalah sosok yang sangat potensial. Maka, tidak salah jika bung Karno mengungkapkan  bahwa jika ia diberikan sepuluh orang pemuda, maka akan digoncangkan dunia ini. Ungkapan ini menjadi barometer bahwa pemuda memang sosok yang perlu diperhatikan. Pemuda layaknya bibit yang perlu dijaga sehingga nantinya jika besar akan menghasilkan buah yang banyak dan bermanfaat bagi orang banyak. Pemuda juga menjadi penerus tongkat estafet orang-orang yang telah mendahuluinya. Dengan demikian, pemuda perlu dibina dan digodok segala potensi yang ada pada dirinya.

Read more