Tag Archive for: Magister Studi Islam UII

Tentang MSI UII

  1. Jati Diri MSI UII adalah lembaga perguruan tinggi jenjang pascasarjana strata dua yang bernaung di bawah Universitas Islam Indonesia Yogyakarta. MSI UII memiliki komitmen pada kesempurnaan risalah Islamiah di bidang pendidikan, penelitian, pengabdian pada masyarakat dan dakwah Islamiah sebagai catur darma UII
  2. Visi MSI UII adalah mewujudkan MSI UII sebagai pilihan utama pendidikan pascasarjana di tingkat Asia-Pasifik pada 25 tahun ke depan
  3. Misi MSI UII berorientasi pada pengabdian dan keunggulan dengan menegakkan wahyu Ilahi dan sunnah Nabi sebagai sumber kebenaran mutlak, menjadi rahmat bagi alam semesta, dan mendukung cita-cita luhur bangsa Indonesia dalam mencerdaskan kehidupan bangsa melalui upaya membentuk tenaga ahli dan sarjana muslim yang bertakwa, berakhlakul karimah, terampil, berilmu dan beramal, mengembangkan dan menyebarluaskan Ilmu Ekonomi Islam dan Ilmu Pendidikan Islam serta ilmu-ilmu keislaman lainnya, dalam rangka membangun masyarakat dan negara Indonesia yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 yang diridhai oleh Allah SWT.

Situs Resmi Magister Studi Islam http://www.islamic.master.uii.ac.id