Studi Banding HMJ Syariah UM Malang
Sebanyak 48 anggota Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Syari’ah Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) mengadakan studi banding di FIAI khususnya HMJ Syari’ah program studi Hukum Islam pada Senin (24/1). Mereka diterima langsung oleh Dekan FIAI Dr. Drs. H. Dadan Muttaqien, SH., M.Hum didamping Kepala Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum Islam Drs. Sofwan Jannah, M.Ag dan beberapa perwakilan mahasiswa FIAI.
Dalam sambutannya Dadan mengingatkan bahwa mahasiswa adalah pemilik masa depan yang harus siap bertanding dengan bekal ilmu. Untuk itu dalam belajar tidak boleh ada kata selesai (never ending) bahkan saat menjadi mahasiswa tidak perlu memikirkan kelak akan bekerja apa. “Semua memiliki peluang yang sama untuk sukses untuk itu harus istomah” kata Dadan.
Sementara Ahda Bina Afianto, Lc selaku dosen pembimbing mahasiswa UMM yang turut mendampingi mahasiswa mengungkapkan dua poin yang didapatkan ketika mengunjungi FIAI. Pertama suasana hangat dan akrab yang ditunjukkan oleh FIAI dalam menyambut tamu karena tidak hanya oleh mahasiswa melainkan juga pejabat struktural FIAI. Kedua, bacaan tilawah yang begitu jelas intonasinya dan enak didengar. “Ini seperti menghadiri lomba tilawah di hotel” gumamnya.
Lebih lanjut ia mengatakan FIAI telah memberikan motivasi penting bagi mahasiswa UMM terkait pelaksanaan belajar yang tidak boleh berhenti dan tidak perlu memikirkan ke depan akan bekerja sebagai apa. Menurutnya selama ini UMM mensiapkan kurikulum sesuai dengan kebutuhan pasar dengan harapan para lulusan akan siap bekerja.
Dalam pertemuan tersebut, kedua HMJ saling bertukar pikiran dan pendapat tentang berbagai hal baik keilmuan maupun organiasasi. Bahkan tanpa ragu keduanya saling memaparkan keunggulan dan program kerjanya masing-masing baik sudah berjalan maupun tidak disertai berbagai kendala yang ada.Dari kunjungan tersebut diharapkan akan meningkatkan hubungan dan kerjasama antara himpunan mahasiswa jurusan dalam rangka upaya peningkatan kualiatas baik kelimuan dan budaya organisasi di kalangan mahasiswa.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!