Pelatihan Bimbingan Konseling Islami

 

Untuk menumbuhkan kesadaran akan pentingnya peranan konseling di sekolah dan  perannya mengarahkan dan membantu anak didik menuju hal yang lebih baik secara Islami, Pusat Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Islam (P3I) bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Agama Islam (HMJ-PAI) FIAI mengadakan Pelatihan Bimbingan Konseling Islami bagi Mahasiswa Pendidikan Agama Islam FIAI UII, Jum’at 30 Desember 2011 di Ruang Sidang FIAI UII dengan pembicara Dra. Djuwarijah, M.Si, Dosen tetap FIAI dan Irwan Nuryana K., S.Psi., M.Si, dosen tetap Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya UII.

 

Djuwarijah, yang juga menjabat Kepala P3I, mengatakan kegiatan bertajuk “Pendekatan Psikologis terhadap Siswa dan Problematikanya” bertujuan untuk memberikan wawasan kepada Mahasiswa sebagai calon pendidik tentang Bimbingan Konseling Islami, dan upayanya dalam menangani peserta didik. Lebih lanjut ia mengungkapkan dunia pendidikan Indonesia saat ini sangat memprihatinkan dengan banyaknya anak yang agresif,  penyimpangan perilaku.

Pelatihan Bimbingan Konseling Islami

“Banyak peserta didik yang masih duduk di Sekolah Dasar  bergaya seperti orang dewasa, merokok dan lainnya yang diperoleh anak dari contoh yang mereka lihat baik langsung maupun melalui media seperti surat kabar, majalah, TV, Film dan lain-lain”, katanya. Dalam pelatihan tersebut, mahasiswa dibekali materi tentang hakekat siswa dalam dunia pendidikan, problematika kenakalan siswa, cara mengatasi kenakalan siswa dan tinjauan psikologis terhadap kenakalan siswa.